Sabtu, 26 Maret 2011

TELUR UNTUK TETAS

Telur - telur yang telah siap untuk ditetaskan adalah telur hasil perkawinan alami ataupun inseminasi/buatan. Membutuhkan waktu 28 hari untuk menetas. setelah lewat 30 hari telur yang tidak menetas berarti afkir dan harus di buang.

Kita mengikuti dengan seksama langkah - langkah penting dalam proses penetasan ini untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Secang kandang bebek sementara ini memiliki 12 mesin penetas @ 300 butir telur. Persentase menetas adalah 50 - 80%. Untuk penetasan telur dengan daya tetas 50% dijamin sudah untung/laba.

DOD atau anak bebek umur satu hari kemudian dipindahkan ke kandang pembesaran dengan lampu penghangat sampai berumur kurang lebih dua minggu untuk dipindahkan lagi ke kandang pembesaran tahap selanjutnya, seperti gambar di samping dan diletakkan di atas kolam.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar